03 September 2010

Fitur Baru di Gmail

Hari ini, secara tidak sengaja, saya menemukan fitur baru di Gmail. Fungsinya adalah untuk “menyortir” email-email yang masuk.

Nama fitur baru itu adalah Priority Inbox. Sekarang ini memang masih tahap beta. Tapi berguna juga bagi kita yang punya email ratusan bahkan ribuan. Cara kerjanya, mirip dengan cara memberikan bintang (starred) untuk setiap email yang dianggap penting.

Jadi, begitu ada email masuk, kita cuma mencentang kotak kecil yang ada di pinggir judul email, lalu kita masukkan ke kategori priority (tanda plus / + ). Maka, nantinya kalau ada email-email dengan kategori yang sama, otomatis akan mengelompokkan sendiri ke masing-masing kategori.

Kalau fitur ini diaktifkan, maka di inbox anda akan terbagi menjadi 3 bagian :

  1. Kelompok Important and Unread ---> email-email yang dianggap paling penting/urgent

  2. Kelompok Starred (email-email yang sudah diberi bintang)

  3. Kelompok Everythng else.

Walaupun masih diperlukan campur tangan kita (masih manual-satu per satu) ketika proses penyortiran email, tapi lumayan lah. Inbox kita bisa lebih nyaman untuk dilihat (setidaknya bagi saya). Bagaimana dengan anda ?

Silahkan ditandai ( bookmark ) dan sebarkan ( Share it ):

4 comments:

  1. Lha kok saya malah baru tahu nih.. aya info kieu lur.. nuhun ah

    ReplyDelete
  2. @Saung Web : Iya, lur. Saya juga nembe terang. Sami-sami ah :)

    ReplyDelete
  3. ini bagus mas ...
    apalagi di email saya banyak jadi susah buat nyari yang kita ingin ..
    makasi informasinya ...

    ReplyDelete
  4. @Beruetz : Sama-sama mas. Karena masih tahap beta, tentunya masih ada kekurangan, mudah2an untuk selanjutnya bisa lebih baik lagi....

    ReplyDelete

Informasi Pilihan Identitas:
Google/Blogger : Khusus yang punya Account Blogger.
Lainnya : Jika tidak punya account blogger namun punya alamat Blog atau Website.
Anonim : Jika tidak ingin mempublikasikan profile anda (tidak disarankan).

 
 
 

Followers

Ingin Berlangganan Artikel ?

Masukkan Email Anda:

Dikirim oleh FeedBurner

 
Copyright © Artikel IT